Kamis, 27 November 2014

Robot air ungkap misteri Es Antartika


Robot Bawah Air Ungkap Misteri Es Antartika 

Antartika adalah lingkungan yang tidak ramah dan sangat sulit disurvei. Namun, berkat robot bawah air, British Antarctic Survey, untuk pertama kalinya peneliti memperoleh peta tiga dimensi rinci beresolusi tinggi es laut tersebut, termasuk daerah-daerah yang sebelumnya terlalu sulit diakses. Secara khusus, robot bernama SeaBED itu mengukur ketebalan es laut Antartika, yang membantu para ilmuwan mempelajari perubahan-perubahannya dalam kaitan dengan perubahan iklim. Baca: Antartika Purba Pernah Sehangat Florida



Biasanya, ketebalan es laut diukur lewat berbagai cara, seperti observasi satelit dari ruang angkasa. Cara ini dapat menyesatkan karena adanya salju di atas es. Cara lain yakni pengeboran yang dikombinasikan dengan pengamatan visual dari kapal. Cara ini terbatas karena adanya daerah es tebal yang sulit diakses.
“Menaruh AUV (robot bawah air nirawak) untuk memetakan bagian bawah es laut menantang dari sudut pandang perangkat lunak, navigasi, dan komunikasi akustik, " kata ilmuwan rekayasa Hanumant Singh dari Woods Hole Oceanographic Institution (WHOI). Laboratorium ini merancang, membangun, dan mengoperasikan AUV itu, sebagaimana dikutip CNET, Senin, 24 November 2014. "Manuver dan stabilitas SeaBED membuatnya ideal untuk aplikasi ini, tempat kami melakukan pemetaan skala floe (100-1000 m) rinci.

SUMBER

http://www.tempo.co/read/news/2014/11/25/061624389/Robot-Bawah-Air-Ungkap-Misteri-Es-Antartika

Tidak ada komentar:

Posting Komentar